Jenis Desain Grafis yang Wajib Diketahui

Jenis Desain Grafis yang Wajib Diketahui

Jenis Desain Grafis yang Wajib Diketahui| Desain Grafis tak terlepas dari kehidupan sehari-hari. Seiring perkembangan zaman, bisnis desain kian menjamur mulai dari agensi profesional atau perorangan, sebab desain grafis memiliki peranan bagi segala aspek, apalagi di zaman yang serba online seperti sekarang ini.

Bidang desain grafis dibagi menjadi beberapa sektor. Tiap subnya mempunyai peranan yang berbeda. Desainer grafis lazimnya mempunyai satu spesialisasi desain supaya lebih fokus, semisal desainer yang berpusat pada rancangan pamflet untuk promosi produk.

Lalu, apa spesialisasi desain-mu?

8 Jenis Desain Grafis

1. Visual Identity

Bila diterjemahkan menjadi identitas visual, yakni cabang dari desain grafis yang berpusat pada pembuatan sebuah identitas agar membedakannya antara satu dengan yang lainnya, seperti identitas produk, perusahaan, organisasi, dan lainnya. Desainer juga mesti mampu menciptakan branding yang kuat lewat hasil akhir desain seperti logo, dll.

2. Desain Grafis Marketing dan Advertising

Sebuah produk atau jasa tak akan diketahui bila tidak diiklanlan. Selain menjalankan pendekatan konvensional, pemasaran dan mengiklankan suatu produk kini lebih banyak mengaplikasikan visual grafis. Pengusaha menyewa desainer untuk menghasilkan citra visual produk mereka supaya lebih menonjol dari pesaing. Tentunya, dengan memakai jasa desainer, pasar bahkan akan kian luas meluas ketimbang promosi konvensional.

3. Desain Packaging (kemasan)

Masih berkaitan dengan produk, jenis desain grafis berikutnya yakni Packaging. Kemasan menjadi hal penting bagi sebuah produk, karena terkait dengan keamanan produk, distribusi dan branding. Visual packaging harus bisa berkomunikasi dengan konsumen. Kini ragam kemasan kian beraneka ragam akibat kreatifitas desainer. Jasa perancang kemasan lazimnya sepaket dengan produsen kemasan siap pakai.

4. Jenis Desain Grafis Publikasi

Desain grafis juga ikut andil dalam media cetak seperti majalah. Desainer publikasi ini bertugas untuk merancang layout, cover, dan lainnya sehingga bentuk publikasi tampak menarik. Selain cetak, media juga mulai beralih menjadi digital, yang pastinya mengandalkan visual untuk menarik pembaca.

5. Motion Grafis

Ialah cabang dari Desain Grafis yang menggabungkan gambaran, tipografi, videografi, dan fotografi dengan teknik animasi bergerak. Misalnya animasi, video panduan, video game, GIF, dll.

6. Environtmental Graphic Design

Dalam Bahasa Indonesia berarti Desain Grafis lingkungan. Jenis desain grafis ini adalah bidang multidispilin yang menggabungkan desain grafis, arsitektur, seni, lanskap, penycahayaan dan bidang lainnya yang bertujuan meningkatkan pengalaman pengguna lewat visual di sebuah lingkungan atau daerah. Lazimnya dapat ditemukan dalam navigasi transportasi umum, seperti bandar udara atau stasiun kereta.

7. User Interface (antarmuka)

User interface ialah interaksi antara pengguna dengan sebuah perangkat atau aplikasi. Desainer UI berperan meningkatan pengalaman pengguna secara visual.. Output yang diciptakan berupa prototype aplikasi atau webisite lengan dengan fitur, ilustrasi, tombol, menu, dll.

8. Art and Illustrator

Desain t-shirt, desain grafis tekstil, novel grafis, dan sebagainya ialah contoh dari seni dan ilustrasi untuk desain grafis. Mereka mengambil dari sebuah wujud atau seni rupa murni untuk berkomunikasi dan memecahkan problem. Secara komersial desainer akan bekerja dengan bidang profesi lain seperti editor, art director, dan sebagainya untuk menghasilkan visual yang indah.

Sesudah mengenal 8 jenis desain grafis, kamu dapat memilih salah satu spesialisasi supaya fokus hanya pada satu bidang dan skill jadi meningkat. Atau mencoba semua bidang juga tak ada salahnya, asalkan ada usaha untuk belajar.

Teknobreak.Net menyajikan artikel-artikel seputar teknologi. Sesuai dengan motto nya "TeknoBreak Membahas Teknologi Tanpa Break!"

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Post